TASLABNEWS, ASAHAN-Ribuan, Minggu (17/09/2023), penutupan Pekan olahraga desa (PORDES) CUP ke IV tahun 2023 di Desa Meranti, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara yang di adakan mulai tanggal 11 September hingga 17 September 2023 di lapangan Serba Guna Meranti.
Keluar sebagai juara PORDES CUP ke IV tahun 2023 tingkat usia dini dari club sepak bola Dusun 6 yang mengalahkan Dusun 9 dengan skor 2-1.

Dalam acara penutupan PORDES CUP ke IV Desa Meranti, ketua panitia sekaligus Babinkantimas Desa Meranti Aipda Nasaruddin meminta kepada peserta yang menang jangan bangga dan yang kalah jangan kecil hati.
“Masih ada tahun depan, yang kalah lebih giat berlatih, dan yang menang jangan bangga diri, kalau tidak giat berlatih di pastikan tahun depan pasti kalah,” terang Nasaruddin.
Nasaruddin juga menerangkan kepada awak media, setiap pemenang akan diberi hadiah berupa trofi, mendali dan uang binaan.
Untuk tahun ini, juara 1 dari Dusun 6, juara 2 Dusun 9, juara 3 dari Dusun 7 sedangkan juara 4 dari Dusun 4.
Adapun acara penutupan PORDES CUP ke IV Desa Meranti tahun 2023 oleh ketua TP PKK Desa Meranti Misni.
Dalam sambutannya Misni berharap, dengan di gelarnya PORDES setiap tahun, diharapkan dapat melahirkan bibit bibit pemain sepak bola yang profesional.
Misni juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang sudah bersusah payah sehingga terlaksananya kegiatan PORDES CUP IV dengan baik dan lancar. (edi/syaf)