TASLABNEWS, ASAHAN -Kepala Dinas Pemberdaya Masyarakat Desa (PMD) Suherman Siregar SSTP MM, Rabu (10/05/2023) melalui Kabid PMD Aris membenarkan rencana Bimtek kepala desa se Kabupaten Asahan yang akan di laksanakan tanggal 18 Mei 2023 di Bandung, Jawa Barat.
Pengakuan itu diucapkannya pada TASLABNEWS, Rabu (7/5/2023). Menurutnya, pada tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten Asahan melaksanakan monitoring dan evaluasi perkembangan desa.

Hal tersebut untuk mengikut sertakan desa desa di Kabupaten Asahan lomba desa tingkat Nasional pada tahun 2023.
Bintek keluar daerah perlu di laksanakan dalam rangka persiapan desa-desa di Kabupaten Asahan mengikuti lomba desa tingkat Nasional. Untuk itu Bimtek keluar daerah di jadikan bahan perbandingan dan percontohan untuk di tiru dan di terapkan di desa di Kabupaten Asahan agar dapat bersaing di tingkat regional dan nasional.
Selain itu Bimtek kepala desa ke luar daerah merupakan mementum para kepala desa yang baru terpilih menjadi kepala desa pada tahun 2022 yang lalu bisa menjadi pembelajaran bagi mereka dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan ke depan.
Kegiatan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa sebagaimana diatur dalam peraturan menteri dalam negeri nomor 20 tahun 2018 tentang pedoman pengelolaan keuangan desa dalam peraturan tersebut diatur bahwasanya kepala desa dan perangkat desa untuk mendukung pelaksanaan tugasnya diberikan berupa peningkatan kapasitas bagi aparatur pemerintahan desa.
Untuk biaya pelaksanaan bintek sebesar Rp15 juta merupakan istimasi yang sudah di tetapkan Dalam APBDes (Anggaran pendapatan Belanja Desa) yang sudah di setujui melalui rapat desa.
“Jadi kos Rp15 juta itu maksimal kalau ada lebih akan di Silpa kan sesuai dengan SPJ,” terang Herman melalui Kabid PMD Aris. (Edi/Syaf)
























