TASLABNEWS | ASAHAN-Kecelakaan tunggal terjadi di ruas Jalan Budi Utomo tepatnya di Lingkungan VI, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Jumat (20/12/2024) sekitar jam 05.00.
Kecelakaan melibatkan mobil Honda Brio BK 1642 VAE yang dikemudikan oleh Susilawati (27) warga Kuala Sei Kasim, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara.
Kasat Lantas Polres Asahan melalui Ipda Cristiansen menyebut peristiwa ini terjadi di Kelurahan Mutiara.
“Itu mobil dari arah Siumbut-umbut menuju Kisaran,” ujarnya.
Warung yang terbuat dari kayu itu porak-poranda akibat diseruduk mobil tersebut.
Mobil terperosok ke dalam selokan air di bawah kios.
Hanya kerugian meterial warung, korban luka-luka ringan,” ucapnya.
Ipda Cristiansen menegaskan, kecelakaan ini diduga akibat kelalaian pengemudi mobil.
Kemungkinan mengantuk atau kecapean, karena itu mobil menyeruduk warung,” bebernya.
Terkait kerusakan kios, pemilik mobil sepakat mengganti rugi.
“Kerugian material ganti rugi, kalau mobilnya sudah dibawa ke Polres,” pungkasnya.
Dirinya melanjutkan, terdapat satu orang dalam mobil tersebut dan untuk penyelidikan mobil dan pengemudi di bawa ke pos untuk di mintai keterangan. (Edi/Syaf)