TASLABNEWS, LABURA-Bupati Labura bersama Badan Kesbangpol Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara membagikan 1.500 Bendera Merah Putih dalam rangka menyambut Hari Jadi ke 16 Labura di depan Satlantas Aek Kanopan, Rabu (17/7/2024).
Dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Labuhanbatu Utara, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara mulai membagikan bendera merah putih kepada masyarakat yang melintas di depan kantor Satlantas Aek Kanopan.

Pembagian Bendera Merah Putih ini dilakukan Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, yang diwakili oleh Asisten 1 Marwansyah dan didampingi Kaban Kesbangpol Sukamto bersama unsur Forkopimda.
Dengan adanya pembagian bendera yang dilakukan dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Labuhanbatu Utara ke 16, diharapkan akan meningkatkan rasa cinta terhadap Kabupaten Labuhanbatu Utara dan meningkatkan rasa nasionalisme seluruh masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah Kabupaten Labura. (Cad/Syaf)